Jakarta, (PESISIR NASIONAL.COM) Perjuangan Masyarakat lembaga Adat melayu Riau melalui BUMA Sepertinya menemui jalan bantu, dari daftar nama perusahaan yang ikut dalam seremoni ada tiga perusahaan yang mengajukan proposal mengusung mitra kerja sama dengan PHR . Senin 2/6/21
Dikutip laman berita Ruang energi. Com PT Pertamina Hulu Rokan (PHR),selaku bagian dari PT Pertamina Hulu Energi, sub holding upstream PT Pertamina (Persero) dikabarkan saat ini tengah melakukan proses seleksi atas permohonan dari sejumlah perusahaan multi nasional dan nasional untuk bisa berpartner dalam pengelolaan blok Rokan di Riau.
Seremoni transisi Rokan tersebut rencananya akan dilakukan secara daring (online) pada tanggal 8 Agustus 2021 dan puncaknya pada tanggal 9 Agustus 2021 pukul 00.00 WIB.
“Sejumlah perusahaan seperti Medco Energi Internasional (MEI), Energi Mega Persada (EMP) dan Shell Indonesia mengusung proposal kerjasama ke PHR. Semuanya berharap bisa diterima sebagai mitra PHR dalam pengelolaan blok Rokan,” kata sumber ruangenergi.com,Senin (02/08/2021) di Jakarta.
Ruangenergi.com mencoba mengkonfirmasi kepada Dirut PT PHR Jaffee Arizon Suardin. Namun tidak ada jawaban.
Dalam catatan ruangenergi.com,seremoni transisi Rokan tersebut rencananya akan dilakukan secara daring (online) pada tanggal 8 Agustus 2021 dan puncaknya pada tanggal 9 Agustus 2021 pukul 00.00 WIB. Ada 9 bidang prioritas yang dilakukan saat proses alih kelola Rokan,yakni: Drilling Work Over, Pasokan Listrik dan Uap, Kontrak dan SCM, IT dan Petroteknikal, Data Transfer, Human Capital, SOP dan Perijinan, Chemical EOR, serta Lingkungan dan ASR (Abandonment and Site Restoration).
Jelang alih kelola Blok Rokan pada 9 Agustus 2021 mendatang, Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) bersama dengan PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) dan PT Chevron Pacific Indonesia (CPI) menyambangi kepala daerah wilayah kerja (WK) Blok Rokan. Kedatangan tim migas ini bertujuan untuk silaturahmi sekaligus menyampaikan rencana seremoni transisi Blok Rokan.
Ada 7 WK Rokan yang akan disambangi oleh SKK Migas, Pertamina dan Chevron, di antaranya Kabupaten Siak, Kabupaten Bengkalis, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Kota Pekanbaru dan Kota Dumai.(Pnn red, RgE)