MERANTI (pesisirnasional.com)- Saat ini antusias peserta lomba karya tulis foto dan video jurnalistik yang digelar oleh organisasi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Kepulauan Meranti sangat tinggi. Hal itu diketahui dari karya yang sudah ada dikirimkan ke email dan diunggah di media sosial.
Dari hasil rapat yang dilakukan panitia bersama juri, jumlah peserta yang ikut serta dalam beberapa minggu terakhir ini sedikitnya sudah ada beberapa karya yang siap bersaing mengikuti lomba. Rinciannya sebanyak 17 karya foto, 3 karya video dan 1 karya tulis jurnalistik. Jumlahnya dipastikan akan terus bertambah menjelang batas akhir pengiriman, hal ini terungkap dari banyaknya calon peserta yang sudah menghubungi panitia.
Namun yang menjadi catatan panitia adalah banyaknya peserta yang tidak memahami syarat dan ketentuan lomba khususnya untuk kategori foto dan video. Dimana setiap hasil jepretan foto dan video yang diikutkan lomba, selain harus ditampilkan di medsos masing-masing peserta seperti facebook (FB) dan Instagram (IG) dengan juga wajib memfollow dan menandai akun medsos PWI Meranti dan Bina Marga Kepulauan Meranti serta juga diwajibkan mengirimkan filenya ke email yang sudah disiapkan dipengumuman.
Demikian disampaikan Ketua PWI Kepulauan Meranti, Syamsidir Salim SPd melalui Koordinator lomba, Pauzi SSos kepada media ini, Senin (26/10/2020). Dijelaskannya, memang sudah banyak yang mengirimkan karya mereka. Namun khusus untuk lomba foto dan video banyak peserta yang belum memahami aturan yang telah ditetapkan.
“Dimana selain mengunggah di medsos serta menandainya ke akun PWI dan Binamarga Meranti, peserta juga diwajibkan mengirimkan filenya ke email PWI Kepulauan Meranti,” bebernya.
Terkait hal tersebut, pihak panitia meminta kepada peserta lomba yang telah mengunggah ke medsos agar mengirimkan kembali file yang sama ke email
“Kepada para peserta lomba agar mengevaluasi dan memahami kembali ketentuan lomba yang telah dibuat. Ada yang hanya mengirimkan ke medsos tapi ke email tidak, begitu juga sebaliknya ada yang ngirim ke email namun tidak mengunggahnya ke medsos. Masih ada waktu untuk memperbaiki kesalahannya,” ucap Pauzi.
Peria berbadan tinggi itu juga menuturkan, terdapat dua kategori lomba yang akan direvisi ketentuan syarat dan hadiahnya. Diantaranya lomba karya tulis jurnalistik dan lomba foto. Khusus karya tulis akan ditambah nominasi pemenangnya. Sementara untuk lomba foto ditambahkan kategorinya khusus foto melalui smartphone.
“Nominasi pemenang lomba karya tulis akan diperbanyak, otomatis hadiahnya juga ditambah. Sebelumnya terbaik satu, dua dan tiga, dengan tambahan itu kini akan ada tiga juara harapan. Untuk hadiah juara I sebesar Rp 7 juta, juara II Rp 5 juta, juara III Rp 3 juta, harapan I Rp 1,5 juta, harapan II Rp 1 juta dan harapan III Rp 750 ribu”, beber Pauzi.
Sementara itu kita juga sudah menyiapkan untuk juara lomba foto khusus smartphone/handphone, dimana sebagai hadiah pemenang juara I sebesar Rp. 2.000.000,- kemudian untuk juara II sebesar Rp. 1.000.000,- dan pemenang juara III sebesar Rp. 750.000,- ungkapnya.(Andi)