Sun. Mar 16th, 2025

Pesisirnasional.com|Bengkalis – Kunjungan kerja Komandan Korem 031/WB dan Ketua Persit KCK Koorcab Rem 031 PD I/Bukit di Makodim 0303/Bengkalis Jln. Bantan Desa Senggoro Kec. Bengkalis Kab. Bengkalis Kamis (19/12/2024).

Rombongan di sambut oleh sebagai berikut :

1) Dandim 0303/Bengkalis Letkol Arh Irvan Nurdin, SE. M.M beserta Ibu Ketua Persit KCK Cab LII Kodim 0303/Bengkalis
2) Kasdim 0303/Bengkalis Mayor Arh Sudiyono beserta Ibu Wakil Ketua Persit KCK Cab LII Kodim 0303/Bengkalis
3) Para Pasi Kodim 0303/Bengkalis beserta Istri
4) Para Danramil Jajaran Kodim 0303/Bengkalis beserta Istri
5) Personel Staf dan Koramil Jajaran Kodim 0303/Bengkalis beserta Istri.

Pukul 15.15 Wib, Komandan Korem 031/WB dan Ibu Ketua Persit KCK Koorcab Rem 031 PD I/Bukit Barisan beserta rombongan menuju Aula untuk Memberikan Pengarahan kepada Prajurit dan Persit KCK Cab LII Kodim 0303/Bengkalis.

Pengarahan Danrem 031/WB sebagai berikut :

1). Jauhi judi online : Setiap prajurit dilarang keras terlibat dalam segala bentuk judi, termasuk judi online, baik sebagai pemain maupun fasilitator.

2). Karakter pemimpin : tegas tetapi tidak kasar, baik tetapi tidak lemah.

3). Disiplin prajurit : sikap, etika, dan penampilan.

4). Sengketa lahan : Hindari keterlibatan dalam sengketa lahan yang bukan milik TNI.

5). Transformasi bidang latihan “proglatsi sistem blok” : Program latihan harus dilaksanakan secara serius dan terencana, bukan sekedar formalitas.

6). Olahraga dan kesehatan : Olahraga bukan hanya untuk kebugaran fisik tetapi juga sebagai sarana healing dan refreshing.

7). Hak-hak prajurit : Hak-hak prajurit harus tersampaikan dan dipenuhi.

8). Program kasad : TNI AD bersatu dengan alam untuk NKRI.

9). Terimakasih kepada prajurit berkat komitmen, dedikasi, dan profesionalisme yang telah ditunjukkan, pelaksanaan pilkada 2024 dapat berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.

10). Prajurit harus selalu menjadi pelopor dalam keselamatan berlalu lintas. Sebagai prajurit, kedisiplinan di jalan raya mencerminkan sikap dan tanggung jawab yang tinggi.

11). Pentingnya peran istri : Istri prajurit memegang peran penting dalam mendukung suami.

12). Keseimbangan peran istri dan anggota persit : Istri prajurit harus mampu menyeimbangkan peran sebagai istri, ibu, dan anggota persit.

13). Pendidikan dan pengembangan diri : Terus belajar dan mengembangkan diri, baik dalam keterampilan, pendidikan, maupun pengetahuan isu-isu terkini.

14). Kesehatan keluarga : Menjaga kesehatan keluarga, baik fisik maupun mental, sangat penting.

15). Dukungan terhadap program TNI : Ibu-ibu persit diharapkan mendukung program-program tni, terutama yang berhubungan dengan keamanan negara, kedisiplinan, dan kegiatan sosial.

16). Kedisiplinan dan etika : Kedisiplinan dan menjaga etika baik dalam kehidupan sehari-hari maupun dalam menjalankan tugas sebagai anggota persit sangat penting untuk menjaga citra positif sebagai istri prajurit di mata masyarakat.

17). KDRT dan perselingkuhan : Larangan keras terhadap kekerasan dalam rumah tangga (kdrt) dan perselingkuhan sangat ditekankan.

18). Perizinan Persit : Persit harus mematuhi prosedur perizinan sebelum bepergian ke luar negeri, baik untuk dinas maupun non-dinas.

Pukul 16.40 WIB, Komandan Korem 031/WB dan Ibu Ketua Persit KCK Koorcab Rem 031 PD I/Bukit Barisan beserta rombongan selesai memberikan pengarahan kepada Prajurit dan Persit KCK Cab LII Kodim 0303/Bengkalis dilanjutkan Kegiatan Penanaman Pohon Kelengkeng dan Pohon Mangga. Demikian yang diterima Tim Jurnalis (3K3 – DD).

Sumber : Pen-Dim 0303 – Koramil 01/Bengkalis

Editor : Redaksi Media 3k3 Group/Pesisirnasional.com