Wed. Nov 6th, 2024

DUMAI (PESISIR NASIONAL.COM)-Sekjen DPP ATMI Riau mendukung dan mengapresiasi terhadap pengumuman APTMI terhadap kegiatan tally di Kota Dumai dan mendapat dukungan serta suport dari Pemerintah Kota Dumai.

Hal ini dikatakan Sekjen ATMI Riau Ahmad Jony Marzainur SH, Selasa (12/4/2022).” Kita sangat mengapresiasi terhadap dukungan yang diberikan oleh Pemerintah Kota Dumai terhadap pengumuman APTMI yaitu adanya kegiatan tally yang dilaksanakan di Kota Dumai,’’ uijar Ahmad Jony.

Menurut Jony yang akrab dipanggil ini menjelaskan, hal ini didorong dengan keputusan dari Menteri Perhubungan km 59 tahun 2021. Yang mana salah satu isinya untuk memperkuat keberadaan pengusaha kepelabuhanan yang bermuara kepada data yang akurat, jumlah barang yang keluar dan masuk secara terperinci.
“ Dan data tally juga dapat terbaca di data beacukai, BPS, Dinas Perhubungan dan Sebagainya yang tentunya ini menjadi sebagai bagian kepentingan daerah dan pusat, yang selama ini dirasakan masih kurang terbuka, terhadap pengelolaan kepelabuhanan,’’tambah Jony.

Untuk itulah, dengan keterbukaan ini sehingga berbagai informasi dapat diperoleh dan dapat memberikan sumbangsih untuk daerah, tentuya hal ini harus mendapat dukungan padu. Setidaknya perkembangan kedepan akan bisa memberikan nilai tambah untuk daerah, harap Jony.(ripesgen)

By redaksi