Wed. Mar 19th, 2025

MERANTI (pesisirnasional.com)- Pengurus Hari Besar Islam (PHBI) Masjid Sirajul Huda Desa Bagan Melibur melaksanakan peringatan 10 Muharram 1442 Hijriah / 2020 Masehi. Rutinan 10 Muharram kali ini diisi dengan tahlil bersama, santunan kepada sebanyak 15 orang anak yatim dan ceramah agama yang dilaksanakan di teras Masjid Sirajul Huda jalan Utama Kampung Jawa Desa Bagan Melibur, Jum’at (28/8/2020) malam.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Merbau, Abdul Hamid SThI MM, Sekcam Merbau, Amuniruddin SE, Kepala Desa Bagan Melibur, Isnadi Esman, SPd, Ketua MUI Kecamatan Merbau, Ustadz H Kamarudin, Ketua beserta pengurus PHBI, penceramah Kiyai H Soleh, tokoh agama, tokoh pemuda dan ratusan masyarakat Desa Bagan Melibur lainnya.

Ketua PHBI, Junaidi kepada media ini mengatakan, alhamdulillah terlaksananya peringatan hari besar Islam kali ini berkat kerjasama dan dukungan semua pihak sehingga bisa sukses dilaksanakan. Semoga di malam 10 Muharram ini kita bisa terus muhasabah diri untuk sama-sama meningkatkan ketaqwaan kita kepada Allah SWT lebih baik kedepan.

Dalam kesempatan ini saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia, Pemerintah Kecamatan Merbau, Pemerintah Desa Bagan Melibur dan lainnya yang telah ikut berpartisipasi mengsukseskan kegiatan pada malam ini, walau pun ditengah Pandemi Covid-19 namun tidak menyurutkan semangat kita bersama memeriahkan hari besar Islam tahun ini, ungkap Junaidi.

Sementara itu, dalam isi tausiah oleh Kiyai H Soleh menyampaikan, bahwa bulan Muharram adalah bulan dimana kita bisa mendapatkan ampunan dari Allah SWT, selain itu juga kita mengingatkan kembali tentang Rasulullah SAW hijrah dalam hidupnya, yang mana maknanya dalam menjalankan kehidupan ini penting kita atur strategi agar bisa selalu mempersiapkan diri untuk hari esok dan selanjutnya.

Mari sama-sama kita mempersiapkan atau mengatur strategi dalam kehidupan agar lebih baik untuk hari esok, dimana kehidupan akhirat yang lebih baik bakal disongsong juga perlu di atur sehingg kita bisa selamat hidup di dunia dan di akhirat, pungkasnya.

Sebagai informasi, pengeluaran kas anak yatim sebesar Rp. 15.000.000,- dibagikan kepada 15 orang anak yatim Desa Bagan Melibur pada malam 10 Muharram tersebut. Sementara itu, infaq sedekah yang berhasil terkumpul untuk anak yatim pada kegiatan malam 10 Muharram kali ini sebesar Rp. 5.791.000,-.

Menariknya lagi, dalam memeriahkan kegiatan 10 Muharram itu juga ditampilkan sholawatan dari Group Hadroh Tibbil Qullub Desa Bagan Melibur dan juga dilaksanakan makan bersama usai kegiatan.(Andi)