MERANTI (pesisirnasional.com)- Kabar duka hari ini telah berpulang kerahmatullah Wali Kota Tanjungpinang, H. Syahrul, S.Pd pada Selasa (28/04/2020) sekitar lebih kurang pukul 16.45 Wib. Beliau juga sempat dirawat intensif di ruang isolasi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Raja Ahmad Thabib Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau.
Kabar duka tersebut menyebar ke seluruh masyarakat Kepri, Provinsi Riau dan wilayah lainnya melalui berbagai media. Sehingga ucapan belasungkawa dari keluarga, sahabat maupun masyarakat lainnya terus mengalir, tidak luput juga Bupati Kabupaten Kepulauan Meranti.
“Atas nama Pemerintah dan masyarakat Kabupaten Kepulauan Meranti kami menyampaikan duka cita yang mendalam, semoga almarhum husnul khotimah”, ucap Bupati Meranti, Drs. H. Irwan Nasir, M.Si kepada media ini melalui pesan WhatsAppnya, Selasa (28/04/2020) malam.
Menurut berita yang beredar sebelumnya pada hari Sabtu, 11 April 2020 kemarin Wali Kota Tanjungpinang dibawa oleh petugas dengan berpakaian lengkap Alat Pelindung Diri (APD) ke RSUD Raja Ahmad Tabib Tanjungpinang, sejauh ini beliau diduga terkonfirmasi positif Covid-19.
Jenazah almarhum H. Syahrul telah dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Pusara Bhakti sesuai protokol kesehatan pada Selasa malam ini.(Andi)