Sat. Mar 22nd, 2025

MERANTI (pesisirnasional.com)- Sejumlah rangkaian kegiatan dalam memperingati Hari Bhakti Adhyaksa ke-61 di Kabupaten Kepulauan Meranti terus dilaksanakan. Kini, Kejaksaan Negeri (Kejari) Kepulauan Meranti bekerjasama dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) setempat melakukan bakti sosial.

“Ini merupakan lanjutan dari seluruh rangkaian kegiatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-61. Dimana hari ini kita menggandeng rekan-rekan wartawan dari PWI Meranti,” ujar Kajari Meranti Waluyo melalui Kasi Intelijen, Hamiko SH MH pada Sabtu (31/7/2021).

Total ada sebanyak 1 ton beras yang disediakan. Kemasannya pun beragam, mulai dari berat 5 sampai 10 kilogram. Bantuan tersebut nantinya akan disalurkan kepada warga yang terdampak Covid-19.

“Mudah-mudahan kerjasama seperti ini bisa terus berlanjut. Kami pun berharap, di tengah situasi pandemi seperti sekarang ini, bantuan yang kami berikan dapat sedikit meringankan beban masyarakat yang terdampak dalam mencukupi kebutuhan harian,” pungkasnya.

Sementara itu Ketua PWI Meranti, Syamsidir SPd menambahkan, sebagian dari total bantuan tersebut akan diberikan kepada masyarakat dari Komunitas Adat Terpencil (KAT) di Desa Selat Akar, Kecamatan Tasik Putri Puyu.

“Mereka (masyarakat dari KAT) perlu kita perhatikan, terlebih disituasi pandemi Covid-19 yang masih berlanjut ini. Semoga penyalurannya nanti tepat sasaran dan kerjasama antara PWI serta Kejari Meranti bisa terus berlanjut kedepannya” harap pria yang akrab disapa Atan itu.

Bantuan tersebut langsung diterima oleh Sekretaris Desa Selat Akar, Arifuddin. Katanya, beras tersebut juga diperuntukkan kepada kaum mualaf di desanya. Dalam hitungannya, ada sebanyak 16 Kepala Keluarga (KK) Mualaf di Desa Selat Akar.

“Di desa kami ada yang namanya kaum Mualaf. Jadi bantuan ini juga akan diserahkan kepada mereka nanti. Terima kasih kami sampaikan kepada semua pihak yang telah membantu realisasi bantuan ini, semoga bermanfaat bagi masyarakat banyak,” ungkapnya.(Andi)

By Andi