MERANTI (pesisirnasional.com)- Berbagai upaya terus dilakukan dalam rangka mengantisipasi penyebaran virus corona Covid-19, seperti dilakukan Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kecamatan Merbau dan Upika Kecamatan Merbau.
Dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19 ini, tim penggerak PKK Kecamatan Merbau juga tidak mau ketinggalan bahkan ikut andil turun langsung ke jalan bersama Upika untuk membagikan 300san helai masker yang terbuat dari kain, Senin (20/04/2020).
Terlihat dilapangan ikut serta dalam pembagian kali ini selain Ketua tim Penggerak PKK dan anggota lainnya juga diikuti Camat Merbau, Abdul Hamid, S.ThI.,MM, Sekcam Merbau, Amunirudin, SE, Polsek Merbau, Danramil Merbau dan komponen lainnya.
Ketua PKK Kecamatan Merbau, Febriani, Amd.Keb saat dikonfirmasi awak media disela penyerahan masker tersebut mengatakan, hari ini ada sekitar 300san helai masker yang kita bagikan secara gratis buat masyarakat Kecamatan Merbau. Dimana dalam pembagian masker ini kita laksanakan di tiga titik, yakni titik pertama jalan kamboja, ke dua di simpang tiga jalan Sudirman dan ke tiga di pasar Suka Ramai Teluk Belitung.
Menurut istri orang nomor satu di Kecamatan Merbau itu menuturkan, pembagian masker kali ini merupakan hasil buatan sendiri dari tim penggerak PKK Kecamatan Merbau, dimana secara umum masker tersebut kita bagikan buat pedagang pasar dikarenakan mereka yang sering kontak langsung dengan pembeli setiap harinya.
Ia mengharapkan, agar masker yang bagikan secara gratis ini dapat dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat dan dapat menjadi pelindung diri disaat wabah Covid-19 ini. Kepada masyarakat diharapkan juga untuk selalu menggunakan masker saat berada diluar rumah agar tetap terhindar dari penyebaran virus corona ini.
Mari sama-sama kita berdoa semoga wabah Covid-19 ini cepat berakhir, khususnya di Kecamatan Merbau dan umumnya di Kabupaten Kepulauan Meranti, pungkas Ketua PKK Kecamatan Merbau itu.(Ali Sanip)